Sidang Keliling Perdana di KUA Capkala: "Pengadilan Agama Bengkayang Hadir Lebih Dekat Kepada Masyarakat Para Pencari Keadilan"
Bengkayang | www.pa-bengkayang.go.id
(Selasa, 21 Januari 2025) - Menjadi momen penting bagi Pengadilan Agama Bengkayang mengawali tahun 2025 dengan terlaksananya sidang keliling perdana di Kantor Urusan Agama (KUA) Capkala. Dipimpin langsung oleh Ketua PA Bengkayang, Sobari, program ini mendapat sambutan hangat dari Kepala KUA Capkala, Salawi. Dukungan juga datang dari penyuluh agama yang turut membantu mengarahkan masyarakat pencari keadilan selama proses berlangsung.
Sidang keliling ini mencatat keberhasilan nyata dengan menyelesaikan dua perkara yang telah terdaftar sebelumnya dan menjaring 15 perkara baru yang langsung didaftarkan di lokasi. Fakta ini menunjukkan antusiasme tinggi dari masyarakat terhadap program tahunan yang rutin dilaksanakan oleh PA Bengkayang.
Menurut Ketua PA Bengkayang, Sobari, sidang keliling ini menjadi bukti bahwa upaya mendekatkan keadilan kepada masyarakat melalui program justice comes closer sangat efektif. "Kita melihat sendiri bagaimana masyarakat yang sebelumnya kesulitan mengakses layanan peradilan kini dapat dilayani dengan lebih mudah. Ini menunjukkan bahwa layanan seperti ini sangat dibutuhkan," ujar Sobari.
Kepala KUA Capkala, Salawi, juga menyampaikan apresiasi atas inisiatif ini, yang dinilainya memberikan manfaat besar bagi masyarakat Capkala dan sekitarnya. "Kami berharap program ini terus berlanjut dan memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam mendapatkan keadilan," ungkapnya.
Dukungan dari penyuluh agama Supolo yang sigap membantu mengarahkan masyarakat pencari keadilan juga menjadi kunci kelancaran acara ini. Sinergi antara PA Bengkayang dan KUA Capkala memastikan bahwa masyarakat tidak hanya mendapatkan layanan hukum, tetapi juga pendampingan dan informasi yang mereka butuhkan.
Antusiasme tinggi masyarakat terhadap program ini menjadi pengingat pentingnya mendekatkan layanan peradilan kepada mereka yang membutuhkan. Dengan prinsip justice comes closer, PA Bengkayang terus berkomitmen untuk menghadirkan layanan hukum yang lebih inklusif dan merata bagi seluruh masyarakat, khususnya di wilayah terpencil.
Sidang keliling ini diharapkan menjadi awal dari berbagai inisiatif lain yang semakin memperkuat akses keadilan bagi semua lapisan masyarakat. Sumber: Tim Med PA Bky, Narrator Development: Dodi Somawijaya, Redaktur: Riki Dian Saputra dan Taken Foto/Editing: Ade Y. X Agus.